Gelorakan Hari Sumpah Pemuda,Karang Taruna dukung bangkitkan Ekonomi dan Seni masyarakat Kertosono

    Gelorakan Hari Sumpah Pemuda,Karang Taruna dukung bangkitkan Ekonomi dan Seni masyarakat Kertosono
    Rembug bersama warga dan karang taruna kec kertosono

    Nganjuk - Momentum Hari Sumpah Pemuda menjadikan Pemuda Pemudo Kertosono yang tergabung dalam Karang Taruna Kecamatan Kertosono mengambil peran sebagai penggerak bagi kebangkitan Ekonomi dan Seni di masyarakat.

    Selasa (11/10/2022) mengawali kegiatan yang bakal digagas dalam bentuk Festival dan Expo ini dilakukan koordinasi dan konsolidasi bersama jajaran aparatur pemerintah Desa Pelem dan Kutorejo yang dihadiri langsung Kepala Desa Surachman dan dari Desa Kutorejo Selamet , Babinsa dan Bhabinkamtibmas desa masing2 serta masyrkat setempat dengan mengadakan komunikasi/rembug bersama warga yang berada di wilayah yang terdampak kegiatan.

    Kegiatan yang bertempat di kediaman Ketua RT 01 RW 08 ini sebagai bentuk dukungan masyarakat terhadap kegiatan yang rencana akan berlangsung pada tgl 28 Oktober s/d 6 November 2022.

    Acara yang bertema Festival Jembatan Lama ini akan menyajikan pameran produk dan festival seni yang berada di sepanjang Jl Diponegoro sampai dengan jembatan lama Sungai Berantas dan Rencananya akan dibuka oleh Plt.Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi.

    Surachman, selaku Kepala Desa Pelem yang wilayahnya bakal ditempati acara mengaku apresiasi dan mendukung potensi pemuda yang tergabung dalam karang taruna kecamatan kertosono ini menggagas acara yang mampu membangkitkan potensi masyarakat baik dari sisi ekonomi maupun seni dan kreatifitas.

    Imam Sugeng Rekno, selaku Panitia Pelaksana menuturkan dengan adanya event ini harapannya bisa meningkatkan ekonomi masyarakat khususnya umkm kertosono, serta pelaku seni pemuda yg ada dikertosono juga terangkat secara ekonomi maupun publikasi di acara itu.(faiz)

    kertosono karangtaruna ekonomi kreatif hari sumpah pemuda
    Faizal Ansyori

    Faizal Ansyori

    Artikel Sebelumnya

    Viral…Patroli ‘Polisi Sae’ Polres Nganjuk...

    Artikel Berikutnya

    Pertama kali di Indonesia Lomba Sekolah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Puspenerbad Gelar Upacara Hari Juang TNI AD, Teguhkan Semangat Pengabdian Bersama Rakyat
    Panglima TNI Buka Military Style Drum Corps Competition di Monas JakartaPusat
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan, Antara Janji dan Realisasi

    Ikuti Kami